su Demi Hindari Ganjil Genap, Pengemudi Fortuner Arogan Gunakan Pelat TNI Pal

Jakarta – Demi menghindari aturan ganjil-genap (GaGe), Polisi menyebut pengemudi Fortuner arogan di Tol Jakarta-Cikampek berinisial PWGA, mengaku menggunakan pelat dinas TNI palsu.

“Jadi pada saat tanggal 10 itu kejadian, karena diberlakukan ganjil-genap arus mudik, jalur wilayah Cikampek dia menggunakan mobil itu pelatnya ganjil. Jadi dia pakailah pelat nomor itu pelat nomor dinas TNI. Jadi supaya bisa mengatasi ganjil-genap,” ujar Kanit 2 Subdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya Kompol Anggi Fauzi Hasibuan saat dihubungi, Rabu, 17 April 2024.

Anggi mengatakan, pelaku sudah menggunakan pelat dinas TNI palsu sejak 2023. Total sudah empat kali dia menggunakan pelat dinas palsu tersebut.

“Kalau dia bilang 2023 (menggunakan pelat dinas). Cuma kalau untuk kuantitas dia berapa kali gunakannya 4 kali,” ungkap dia.

Lebih lanjut, Anggi mengungkapkan, pelaku saat ini sudah ditetapkan jadi tersangka dan ditahan di Rutan Polda Metro Jaya.

“Atas kasus tersebut, dia dijerat Pasal 263 KUHP tentang pemalsuan surat,” kata Anggi.

Seperti diketahui, peristiwa ini sempat viral di media sosial (medsos) lantaran pelaku saat itu menggunakan pelat dinas TNI. Dia bahkan mengaku sebagai adik seorang Jenderal.

Atas viralnya peristiwa tersebut, purnawirawan TNI pemilik asli pelat dinas TNI itu kemudian melaporkan pria tersebut ke Polda Metro Jaya. Penyidik langsung menelusuri keberadaan pelaku.

Selanjutnya Silakan Baca Berita Kami Di GoogleNews

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *