Pemudik Mobil Pribadi Belum Balik

Jakarta: Sebagian besar pemudik pengguna mobil pribadi belum balik dari kampung halamannya.

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menyebut, jumlah pemudik pengguna kendaraan pribadi sampai saat ini baru 36 persen dari total perkiraan.

“64 persen sisanya belum kembali ke Jakarta atau Surabaya,” katanya usai meresmikan pengoperasian terminal bus, tiga daerah di Jawa Tengah, serta pemberangkatan pemudik yang akan kembali ke tempat kerjanya di Semarang, Sabtu (7/5/2022).

Maka dari itu, ia khawatir hari ini atau besok lonjakan arus balik akan tetap tinggi, meski sudah diberlakukan rekayasa lalu lintas, seperti sistem satu arah di jalan tol.

Oleh karena itu, ia mengimbau pemudik menunda waktu kepulangan ke tempat kerja.

“Pulang Senin (9/5), Selasa (10/5), atau Rabu (11/5). Pemerintah sudah memberikan hak cuti,” imbaunya.

Menurutnya, pemudik menunda perjalanan balik dapat memperlancar arus lalu lintas Lebaran.

“Dari Semarang, Solo, Senin (9/5) baru balik. Harapannya yang pulang tidak sampai 64 persen,” imbuhnya.

Sementara, sistem satu arah alias one way terus diberlakukan untuk mengurai kemacetan saat arus balik Lebaran 2022. Mulai Sabtu (7/5), pukul 07.00 WIB sistem one way berlaku mulai dari Km 414 Gerbang Tol Kalilangkung hingga Km 03+500 Tol Halim.

“Atas diskresi Kepolisian, Jasa Marga mendukung pemberlakuan rekayasa lalu lintas one way dari Km 414 GT Kalikangkung Jalan Tol Semarang-Batang sampai Km 03+500 Halim sejak pukul 07.00 WIB,” papar Corporate Communication and Community Development Grup Head PT Jasa Marga (Persero) Tbk Dwimawan Heru, dalam keterangan resminya.

Jasa Marga mengimbau pengguna jalan agar selalu berhati-hati dalam berkendara, patuhi rambu-rambu, dan ikuti arahan petugas di lapangan.

“Pastikan kecukupan perbekalan, saldo uang elektronik dan BBM sebelum memasuki jalan tol agar perjalanan lebih nyaman,” ucap Heru.

Selanjutnya Silakan Baca Berita Kami Di GoogleNews

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *