Jakarta – Wacana hak angket atau hak interpelasi di Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) untuk menyelidiki dugaan kecurangan Pemilihan Umum atau Pemilu 2024 terus bergulir. Wacana ini pertama kali disampaikan calon presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo yang didukung calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan, ungkap Ketua Umum Relawan Pendukung Ganjar Pranowo – Mahfud MD Ganjarist, Kris Tjantra di Jakarta, Rabu (28/2/2024).
Kris menambahkan Relawan pendukung Ganjar Pranowo- Mahfud MD “Ganjarist mengajak masyarakat mendukung Hak Angket di DPR agar persoalan-persoalan yang selama ini terus disuarakan oleh banyak pihak terkait pelanggaran selama proses Pilpres 2024 dapat diusut tuntas.”
“Dengan bergulirnya hak angket di DPR, masyarakat juga dapat mengikuti proses demi prosesnya sehingga memberikan edukasi bagi rakyat yang menghuni negara demokrasi ini,” lanjutnya.
Selain itu, kata Kris, alasan masyarakat harus konsisten mendorong hak angket di DPR karena dugaan sejumlah kecurangan yang terjadi pada Pilpres kali yang dirugikan adalah rakyat yang telah memilih.