Dirut Pertamina Pantau Penanganan Kebakaran Kilang Cilacap

Jakarta: Direktur Utama Pertamina NIcke Widyawati bersama jajaran manajemen Pertamina lainnya memantau langsung upaya penanganan insiden di kebakaran kilang minyak Cilacap yang terjadi Sabtu (13/11/2021).

Pemantauan dilakukan melalui Pertamina Integrated Command Center (PICC) di Jakarta.

“PICC menjadi terobosan Pertamina dalam menjalankan live monitoring offensive fire fighting di lapangan sekaligus memastikan pasokan energi aman dan lancar. Mekanisme pola suplai Regular, Alternative dan Emergency (RAE) juga terdata lewat sistem PICC,” tulis Pertamina di akun Instagramnya yang dilihat RRI.co.id, MInggu (14/11/2021).

Disebutkan, Pertamina gerak cepat dalam upaya pemadaman insiden satu tangki di area Kilang Cilacap dan memastikan sekitar dalam kondisi aman.

Sebelumnya, kilang minyak Pertamina di Cilacap, Jawa Tengah terbakar pada Sabtu (13/11/2021) malam.

Dilansir Kompas TV, kabar kebakaran tersebut pun dibenarkan oleh General Manajer Kilang Minyak Cilacap, Eko Sunarto.

Sementara itu salah seorang warga Cilacap, Deni Alamsyah mengatakan tangki di kilang minyak yang terbakar berada di Jalan MT Haryono, Lomanis, Cilacap Tengah.

Menurut Deni, sebelum terjadi kebarakan wilayah Cilacap tengah diguyur hujan deras sejak waktu maghrib.

Selanjutnya Silakan Baca Berita Kami Di GoogleNews

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *